Monday 22 December 2014

Liki Macadamia

https://madingmitra.blogspot.com

Liki macadamia kacang yang memiliki kaya kandungan nutrisi dan mempunyai manfaat yang sangat penting bagi tubuh anda.
Liki macadamia juga disebut sebagai kacang termahal didunia, karena citra rasa yang sangat nikmat dan kacang macadamia juga hanya bisa didapat didaerah – daerah tertentu dibelahan dunia.

Khasiat

1. Kacang makadamia adalah sumber vitamin E
yang cukup tinggi dan baik sebagai antioksidan.
Vitamin E ini berfungsi membantu
pencegahan kerusakan sel di dalam tubuh,
sehingga dapat melawan penyebab
masalah jantung dan stroke.

2.  Kacang makadamia mengadung banyak vitamin B.
Ini berguna untuk proses metabolisme dan proses pertumbuhan.

3.  Makadamia mengandung potasium yang merupakan elemen yang penting dalam tubuh kita untuk proses kegiatan otot.

4. Kacang makadamia memiliki lemak dan kalori yang tinggi. Namun kandungan nutrisi pada kacang makadamia ini cukup unik karena walaupun lemak dan kalori cukup tinggi namun makadamia ini baik untuk kesehatan jantung.
Maka dari itu, bagi yang hobi makan cemilan, makadamia sangat cocok untuk dikonsumsi.
- Kandungan kalori kacang makadamia yaitu 7,06 kalori/gram. 
- Kebutuhan kalori rata-rata orang per hari secara global adalah sekitar 1.800 kalori.
Artinya dengan memakan makadamia sebanyak 255 gram maka kita tidak perlu makan nasi lagi, karena kebutuhan energi tubuh kita sudah terpenuhi.
Sebagai perbandingan nilai kalori pada Nasi goreng = 1,93 kalori/gram dan Nasi ayam = 1,11 kalori/gram.


5.  Minyak Makadamia juga menjadi makanan suplemen dan juga digunakan sebagai lotion untuk melindungi kulit kering dan dapat melunakkan  kulit serta mengurangi kerutan pada kulit.


No comments:

Post a Comment